JAKARTA – Geram dengan maraknya premanisme di jalan kapuk Kamal tepatnya di kolong Tol Ringroad Kayu Besar kelurahan Cengkareng Timur, ketua RW 11 Sweeping Para pelaku pemalak sopir, pada Selasa (18/2/2025).
Japra Kantib RW 11 kelurahan Cengkareng Timur, mengungkap banyaknya keluhan dari masyarakat terkait aksi pemalakan terhadap sopir truk yang kerap beraksi dilingkungan membuat dirinya geram.
“Di kolong tol yang suka malak-malak sopir daerah sudah pada bubar kita turun bersama pak RW kita akan susur dan terus selusuri kita sikat preman-preman yang suka malak diwilayah kayu besar RW 11,” kata japra,(18/2/2025).
keamanan RW 11 kelurahan Cengkareng Timur akan melakukan patroli secara rutin untuk memastikan situasi lingkungan tetap aman dan terhindar dari kejahatan atau gangguan lainnya.
Japra juga menegaskan jangan coba-coba melakukan aksi pemalakan terhadap sopir truk terutama truk berplat daerah diwilayahnya.
Dia akan kejar preman-preman yang suka malak sopir truk terutama mobil daerah tidak peduli siapapun dibelakangnya
“Kita akan kejar preman-preman yang malak sopir yang ada diwilayah kayu besar tidak peduli dibelakangnya ada oknum aparat,” tegas japra.
Sementara RW 11 Rojali mengatakan Dengan monitoring yang baik, kita dapat membantu menciptakan lingkungan yang lebih bersih,aman, dan nyaman bagi seluruh warga.
“Kita akan monitoring kesemua jajaran pengurus serta warga di lingkungan RW 11untuk bersama-sama menciptakan lingkungan yang bersih, aman dan nyaman,” pungkasnya.
(Pewarta Ridwan)