Polsek Metro Penjaringan Amankan "Pak Ogah" Diduga Terlibat Pungli di Sekitar Tol Sunda Kelapa

Polsek Metro Penjaringan Amankan “Pak Ogah” Diduga Terlibat Pungli di Sekitar Tol Sunda Kelapa

- Jurnalis

Jumat, 31 Oktober 2025 - 09:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polsek Metro Penjaringan Amankan Pak Ogah di Exit Tol Sunda kelapa diduga terlibat pemalakan terhadap sopir truk (Foto: istimewa)

Polsek Metro Penjaringan Amankan Pak Ogah di Exit Tol Sunda kelapa diduga terlibat pemalakan terhadap sopir truk (Foto: istimewa)

JAKARTA,Plus62.coPolsek Metro Penjaringan bertindak cepat menindaklanjuti video viral di media sosial yang memperlihatkan dugaan pungutan liar oleh sekelompok orang yang dikenal sebagai “Pak Ogah” di turunan Tol Sunda Kelapa, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara.

Unit Reserse Kriminal yang dipimpin IPDA Rulli Jeremy Siregar, S.Tr.K., segera melakukan pengecekan di lokasi dan berhasil mengamankan seorang pria bernama Edo Ferlian (37), warga Penjaringan. Polisi turut menyita barang bukti berupa uang tunai sebesar Rp16.500.

Baca Juga :  15 Ribu Sopir Logistik Mokernas Distribusi Terhambat, Kerugian Capai 600 Miliar, Sarbumusi Surati Presiden Prabowo

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT


Dari hasil pemeriksaan, Edo mengaku hanya membantu mengatur arus kendaraan dan membantah melakukan pungutan liar. Meski demikian, polisi tetap melakukan pendalaman terhadap keterlibatan pelaku lain. Seorang rekan Edo, berinisial Koko, kini masih dalam pencarian dan telah masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).

Kapolsek Metro Penjaringan AKBP Agus Ady Wijaya, S.H., S.I.K., M.Si. menegaskan bahwa pihaknya menindaklanjuti setiap laporan masyarakat terkait gangguan keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.

Baca Juga :  Keberadaan Pak Ogah di Simpang Pesing Resahkan Pengguna Jalan


“Kami bergerak cepat setelah menerima laporan adanya aktivitas mencurigakan di sekitar turunan tol. Kami juga akan berkoordinasi dengan Dinas Sosial untuk melakukan pembinaan terhadap pelaku agar kejadian serupa tidak terulang,” ujar Agus (30/10/2025).

Polsek Metro Penjaringan mengimbau masyarakat untuk tidak segan melaporkan setiap bentuk pungutan liar atau aksi premanisme yang meresahkan, baik secara langsung ke kantor polisi terdekat maupun melalui kanal pengaduan resmi kepolisian.


(Rdw)

Baca Juga :  Viral di Media Sosial Seorang Pria Menusuk Kaca Mobil Dengan Sajam

Berita Terkait

Jakarta Harus Bersih dari Premanisme: Hentikan Kekerasan, Tegakkan Keadilan
Diduga Jadi Korban Pencurian di Jalanan, Pengemudi Mobil Boks Kehilangan Ponsel di Jembatan Tiga
Peluru Nyasar ke Atap Rumah Warga di Cengkareng, Polisi Lakukan Penyelidikan
Istri Potong Alat Vital Suami di Jakbar, Korban Tewas di RSCM
Sidang Gugatan PMH Kiki Binti Jarih Lawan BRI Digelar di PN Jakarta Timur, Seluruh Tergugat Absen
Ketum RBPI Ika Polisikan Akun Medsos atas Dugaan Pelecehan Yang di Tujukan Kepadanya
Peredaran Obat Keras Jenis Tramadol Palsu Rugikan Negara dan Langgar Undang-Undang Kesehatan
Polres Jakbar Tangkap Dua Pengelola Situs Judi Online Raup Ratusan Juta dalam Tiga Bulan

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 09:01 WIB

Polsek Metro Penjaringan Amankan “Pak Ogah” Diduga Terlibat Pungli di Sekitar Tol Sunda Kelapa

Kamis, 30 Oktober 2025 - 17:43 WIB

Jakarta Harus Bersih dari Premanisme: Hentikan Kekerasan, Tegakkan Keadilan

Rabu, 29 Oktober 2025 - 20:48 WIB

Diduga Jadi Korban Pencurian di Jalanan, Pengemudi Mobil Boks Kehilangan Ponsel di Jembatan Tiga

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 11:46 WIB

Peluru Nyasar ke Atap Rumah Warga di Cengkareng, Polisi Lakukan Penyelidikan

Rabu, 22 Oktober 2025 - 13:29 WIB

Istri Potong Alat Vital Suami di Jakbar, Korban Tewas di RSCM

Berita Terbaru

Wali Kota Jakarta Pusat, Drs. Arifin, M.AP, menyerahkan secara langsung SK Pensiun kepada 23 di lingkungan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat

Megapolitan

Wali Kota Jakpus Arifin Serahkan Langsung SK Pensiun kepada 23 ASN

Jumat, 31 Okt 2025 - 00:01 WIB