Tingkatkan Kinerja 2025, Sesmenko Perekonomian Susiwijono Lantik Sejumlah Pejabat Tinggi

- Penulis

Sabtu, 21 Desember 2024 - 19:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama di Lingkungan Kemenko Perekonomian saat di lantik. (foto : Humas Kemenko Perekonomian)

Sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama di Lingkungan Kemenko Perekonomian saat di lantik. (foto : Humas Kemenko Perekonomian)

JAKARTA – Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Susiwijono Moegiarso mewakili Menko Perekonomian Airlangga Hartarto melantik sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama di lingkungan Kemenko Perekonomian.

Kegiatan tersebut berlangsung di Graha Sawala Gedung Kemenko Perekonomian Jakarta, Jumat (20/12/2024).Pelantikan ini merupakan upaya peningkatan kinerja Kemenko Perekonomian dalam menyongsong tahun 2025. Demi perekonomian Indonesia yang lebih baik dan masyarakat sejahtera.

Dalam sambutannya ,Susiwijono meminta kepada para pejabat yang telah dilantik untuk segera melaksanakan tugasnya di dalam unit kelembagaan yang baru. 

Baca Juga :  PWI Tegaskan Komitmen Anti Korupsi Lewat Penandatanganan Ikrar di Peringatan HPN 2025

“Memang ada perubahan,  baik nomenklatur maupun tugas dan fungsinya. Namun, semuanya tetap berkisar di bidang perekonomian sehingga saya kira tidak akan sulit bagi teman-teman semuanya untuk menyesuaikan,” kata Susiwijono.

Susiwijono menekankan kembali, sesuai arahan Menko Airlangga dalam pelantikan sebelumnya terkait tugas dan target setiap unit kerja. Masing-masing tugas dan target tersebut antara lain yakni Kedeputian Bidang Koordinasi Pengelolaan dan Pengembangan Usaha Badan Usaha Milik Negara diharapkan fokus dalam efisiensi BUMN dan Kedeputian Bidang Koordinasi Kerja Sama Ekonomi dan Investasi fokus pada beberapa skema kerja sama dan mencapai target investasi nasional.

Baca Juga :  Mal Pelayanan Publik Kota Surabaya Dipuji Wamendagri Bima Arya

Kemudian Kedeputian Bidang Koordinasi Perniagaan dan Ekonomi Digital diharapkan fokus mencapai target ekonomi digital, termasuk tugas dalam Digital Economiy Framework Agreement (DEFA), Kedeputian Bidang Koordinasi Energi dan Sumber Daya Mineral fokus pada upaya transisi energi berkelanjutan, dan Kedeputian Bidang Koordinasi Industri, Ketenagakerjaan, dan Pariwisata mengupayakan hilirisasi, serta upaya-upaya di sektor ketenagakerjaan, dan pariwisata.

“Selamat menjalankan tugas. Semoga kita semua dalam melaksanakan tugas ini senantiasa diberikan anugerah kesehatan, keselamatan, kemudahan, kelancaran, dan kesuksesan, untuk perekonomian Indonesia yang lebih baik lagi,” pungkas Sesmenko Susiwijono

Baca Juga :  Rakyat Dirampok Minyak Goreng, Pemerintah Kemana?

Melalui Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 139 Tahun 2024 dan Perpres Nomor 143 tahun 2024, telah diatur peralihan beberapa tugas dan fungsi serta perubahan struktur organisasi Kemenko Perekonomian yang sekarang menjadi 5 Kedeputian yakni yang mengkoordinasikan urusan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Kerja Sama Ekonomi dan Investasi, Perdagangan dan Ekonomi Digital, Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), serta Industri, Ketenagakerjaan dan Pariwisata.**

Berita Terkait

Sangatta Kota Tambang dengan Penghasilan Tinggi dan Biaya Hidup Tinggi
HPN 2025 Di Kalsel, Fadli Zon : Kebebasan Pers Cahaya Bagi Bangsa
PWI Tegaskan Komitmen Anti Korupsi Lewat Penandatanganan Ikrar di Peringatan HPN 2025
PWI Jakarta Barat Tegaskan Komitmen Kebebasan Pers di HPN 2025
Sampaikan Aspirasi di Komisi II DPRI RI, Kaum Datuk Minta Kepastian Hukum Tanah Ulayat
Presiden Prabowo Resmikan Proyek Strategis Ketenagalistrikan Terbesar di Dunia
Komandan Resimen Mahasiswa Jayakarta Apresiasi Peran TNI AL, Kecam Pernyataan Kontroversial Menteri KKP
Seminar Nasional Dan Rakernas FKDK BPDSI, Upaya Meningkatkan Peran Pengawasan Aktif Dewan Komisaris

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 17:05 WIB

Sangatta Kota Tambang dengan Penghasilan Tinggi dan Biaya Hidup Tinggi

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:41 WIB

HPN 2025 Di Kalsel, Fadli Zon : Kebebasan Pers Cahaya Bagi Bangsa

Minggu, 9 Februari 2025 - 19:15 WIB

PWI Tegaskan Komitmen Anti Korupsi Lewat Penandatanganan Ikrar di Peringatan HPN 2025

Sabtu, 8 Februari 2025 - 12:02 WIB

PWI Jakarta Barat Tegaskan Komitmen Kebebasan Pers di HPN 2025

Sabtu, 25 Januari 2025 - 20:19 WIB

Sampaikan Aspirasi di Komisi II DPRI RI, Kaum Datuk Minta Kepastian Hukum Tanah Ulayat

Berita Terbaru

Anggi mengeluarkan gelas ukur. Kemudian dia melakukan pengukuran isi Minyakita tersebut dengan di saksikan pedagang.

Hukum & Kriminal

Satgas Pangan Polda Metrojaya Temukan Minyakita Tak Sesuai Takaran

Rabu, 12 Mar 2025 - 10:06 WIB

Prabowo berharap, kebijakan THR ojol itu bisa membuat driver ojol dan kurir online. Bisa merasakan Idul Fitri dalam keadaaan yang baik.

Megapolitan

Presiden Prabowo Imbau Pengusaha Aplikator Beri THR Untuk OJOL

Senin, 10 Mar 2025 - 19:49 WIB

Kepala Sekolah. SMAN 5 Jakarta Teguh Santoso, S.Pd., M.Si, Menegaskan. Bahwa Kegiatan Ramadan tidak hanya di peruntukkan bagi siswa muslim. Bagi siswa non-muslim yang di fasilitasi tetap mendapat pembinaan yang sesuai dengan keyakinan nya masing-masing.

Megapolitan

Tingkatkan Karakter Siswa, SMAN 5 Jakarta Gelar Kegiatan Ramadan

Senin, 10 Mar 2025 - 18:01 WIB