Capai 100 Ribu Subscriber, KEADILAN TV Terima Penghargaan YouTube

- Penulis

Senin, 20 Januari 2025 - 19:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pimpinan KEADILAN TV Panda Nababan mengatakan, hal tersebut sebagai bukti bahwa informasi-informasi yang diberikan mendapat tempat di hati masyarakat.

Pimpinan KEADILAN TV Panda Nababan mengatakan, hal tersebut sebagai bukti bahwa informasi-informasi yang diberikan mendapat tempat di hati masyarakat.

JAKARTA – KEADILAN TV menerima Silver Play Button dari YouTube atas kerja keras seluruh kru dalam mendapatkan subscriber ke-100.000. Penghargaan tersebut diterima KEADILAN TV di Kantor Redaksi KEADILAN TV, senin (20/01/2025).

“Sebagai penghargaan atas pencapaian Anda yang mengagumkan dengan meraih 100.000 subscriber, kami dengan bangga menganugerahkan Silver Creator Award kepada Anda. Selamat!,” demikian dikatakan CEO YouTube Neal Mohan, dalam surat yang diterima Redaksi KEADILAN TV.

Baca Juga :  Rakyat Dirampok Minyak Goreng, Pemerintah Kemana?

Atas capaian itu, Neal Mohan memberi motivasi kepada KEADILAN TV untuk terus membagikan cerita-cerita di chanel YouTube-nya.

“Kami tahu masih ada banyak cerita yang akan Anda bagikan kepada komunitas. Kami juga tahu penggemar Anda sudah tidak sabar menunggu konten selanjutnya yang akan membuat mereka lebih terkesan dengan komitmen dan kreativitas Anda” papar Neal Mohan.

Baca Juga :  Sopir Truk Tewas Gantung Diri Di Garasi CV. Surya Mandala Gresik

“Jadi, teruslah membuat konten. Teruslah berkembang. Kami tidak sabar ingin melihat karya-karya Anda selanjutnya, dan kami selalu siap mendukung Anda. Dan, siapa tahu? Ketika jumlah subscriber Anda mencapai satu juta,” tutup Neal Mohan.

Menanggapi penghargaan Youtube itu, Pimpinan KEADILAN TV Panda Nababan mengatakan, hal tersebut sebagai bukti bahwa informasi-informasi yang diberikan mendapat tempat di hati masyarakat. “Kepekaan terhadap persoalan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat bisa langsung dikomentari oleh sumber-sumber yang kompeten di bidangnya,” papar Panda Nababan.

Baca Juga :  Ketua PWI Jakpus: Usut Tuntas Dugaan Korupsi Rp15 Miliar Kepala Dinas Kebudayaan DKI

Jurnalis senior ini menambahkan, KEADILAN TV harus terus kritis dalam menyikapi persoalan-persoalan bangsa. “Hal itu menjadi tanggungjawab profesional sebagai jurnalis menyampaikan info-info penting kepada masyarakat,” katanya.(*)

Berita Terkait

RBPI Respon Kecelakaan Maut Yang Melibatkan Truk Di GT Ciawi 2 : Perusahaan Harus Bertanggung Jawab
Sopir Truk Tewas Gantung Diri Di Garasi CV. Surya Mandala Gresik
Imlek 2025 Tahun Perubahan Besar dalam Hidup Shio Ular
Kapolsek Tambora Ngopi Bareng Tokoh Masyarakat Duri Utara
MELEDAK Sehari Diberitakan Plus62.co Parkir Liar di MTSN 36 Langsung Bersih
Parkir Motor Depan Gerbang MTSN 36 Kapuk Dikeluhkan Warga karena Sebabkan Kemacetan
Dukcapil Gandeng Media Sosialisasi Ketersediaan Blanko e-KTP di Jakbar
Kholid Sang Nelayan Buka-bukaan Siapa Dalang Pemagaran Laut Di Tangerang

Berita Terkait

Rabu, 5 Februari 2025 - 19:06 WIB

RBPI Respon Kecelakaan Maut Yang Melibatkan Truk Di GT Ciawi 2 : Perusahaan Harus Bertanggung Jawab

Kamis, 30 Januari 2025 - 20:06 WIB

Sopir Truk Tewas Gantung Diri Di Garasi CV. Surya Mandala Gresik

Selasa, 28 Januari 2025 - 18:02 WIB

Imlek 2025 Tahun Perubahan Besar dalam Hidup Shio Ular

Minggu, 26 Januari 2025 - 12:08 WIB

Kapolsek Tambora Ngopi Bareng Tokoh Masyarakat Duri Utara

Jumat, 24 Januari 2025 - 13:06 WIB

MELEDAK Sehari Diberitakan Plus62.co Parkir Liar di MTSN 36 Langsung Bersih

Berita Terbaru