Huawei Resmi Luncurkan Ponsel Pintar Pura 70 Ultra, Berikut Harga dan Kecanggihannya

- Penulis

Jumat, 20 Desember 2024 - 10:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA. Di Penghujung tahun 2024 pabrik smartphone terbesar asal Cina Huawei merilis produk terbarunya. Ponsel tersebut diberi merk Huawei  Pura 70 Ultra  yang menonjolkan kualitas kamera yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan para pecinta fotografi dan videografi.

Peluncuran hp android terbaru Huawei itu berlangsung  di Royal Glass House Prak Hyatt Jakarta Pusat Kamis  (18/12/2024) dengan tajuk “Huawei  Innovatif Prosduct Launch”. Acara ini dihadiri langsung Huiller Fan, CEO Huawei Device Indonesia, Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia, ⁠Chaoyue Pan, HUAWEI HQ Representative, ⁠Nicole, Photography KOL, Sadam Muhamad, Photography KOL, Yasmin Napper, Actress & Lifestyle KOL, Ahmad Mahendra, Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Museum dan Cagar Budaya.

Baca Juga :  Behind the Scenes of Modeling: The Truth About What it Takes to be a Successful Model

CEO Huawei Device Indonesia Huiler Fan mengatakan jika Huawei Pura 70 dirancang untuk memberikan pengalaman fotografi dan videografi yang luar biasa,sebanding dengan kamera digital profesional. Disebutkan ponsel ini memilki ultra lighting Pop-Out kamera pertama di dunia.

Huiler menyebut, ponsel pintar ini dilengkapi berbagai fitur inovatif. Seperti Ultra Speed Snapshot  yang dapat dengan mudah menangkap adegan yang bergerak cepat hingga 300 km/jam. Kemudian Ultra Lighting Super Macro yang dilengkapi teknologi fokus fleksibel dan aperture periscope telephoto F2.1, sehingga  menghadirkan kejernihan luar biasa untuk lanskap jarak jauh maupun detail close-up hingga 35x zoom.

Baca Juga :  The Rise of Mobile Gaming: How Smartphones are Changing the Gaming Industry

Selain itu juga ada fitur True-to-Life Portrait yang berfungsi mempertahankan kejernihan dan kontras, menangkap warna dengan presisi tinggi, menghadirkan kualitas optimal di segala kondisi pencahayaan. Terakhir adanya fitur Ultra Lighting Video yang dilengkapi dengan HDR Night Video yang berfungsi menghasilkan video dalam kondisi minim cahaya yang seimbang, jelas, dan warna yang natural, ditambah algoritma Super AIS yang meningkatkan stabilitas, memungkinkan pembuatan video genggam yang stabil meski saat berjalan, sebanding dengan penggunaan stabilize gimbal.

“Kami percaya, Huawei Pura 70 Ultra akan membawa pengalaman visual ke level berikutnya, memberikan fleksibilitas dan kemudahan bagi para fotografer dan videografer di manapun mereka berada.” jelas Huiler.

Baca Juga :  Huawei Luncurkan Tablet Canggih MatePad 12 X Dilengkapi PC-level WPS Office dan Notes

Sebagai informasi,Huawei  Pura70 Ultra mengusung desain elegan yang memadukan estetika dan fungsionalitas,menciptakan perangkat yang tidak hanya unggul dalam performa, tetapi juga dalam penampilan. Ponsel ini juga dibalut dengan bahan vegan leather premium, sehingga  menjadi simbol inovasiserta fashion statement yang modern. 

Tersedia dalam dua pilihan warna, Green yang mencerminkan kesan modern dan tren fashion terkini. Serta Black yang memberikan nuansa modest dan timeless, perangkat ini cocok digunakan untuk berbagai kesempatan, menambah kesan mewah dan canggih bagi penggunanya, sementara untuk harga Huawei Pura70 Ultra dibandrol dengan harga mulai dari Rp17.999.000 hingga Rp 20.999.000. **

Berita Terkait

Huawei Luncurkan Tablet Canggih MatePad 12 X Dilengkapi PC-level WPS Office dan Notes
Behind the Scenes of Modeling: The Truth About What it Takes to be a Successful Model
Beyond Reality: Exploring the Future of Gaming with Virtual Reality Technology
The Rise of Mobile Gaming: How Smartphones are Changing the Gaming Industry

Berita Terkait

Jumat, 20 Desember 2024 - 11:31 WIB

Huawei Luncurkan Tablet Canggih MatePad 12 X Dilengkapi PC-level WPS Office dan Notes

Jumat, 20 Desember 2024 - 10:55 WIB

Huawei Resmi Luncurkan Ponsel Pintar Pura 70 Ultra, Berikut Harga dan Kecanggihannya

Selasa, 28 Maret 2023 - 23:02 WIB

Behind the Scenes of Modeling: The Truth About What it Takes to be a Successful Model

Selasa, 28 Maret 2023 - 22:50 WIB

Beyond Reality: Exploring the Future of Gaming with Virtual Reality Technology

Selasa, 28 Maret 2023 - 22:02 WIB

The Rise of Mobile Gaming: How Smartphones are Changing the Gaming Industry

Berita Terbaru