JAKARTA – Lingkungan RW 011 Kayu Besar, Kelurahan Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, mengadakan pemilihan ketua RW di halaman kantor sekretariat RW 011.
Acara tersebut dihadiri oleh warga setempat untuk memilih pemimpin yang akan memimpin wilayah RW 011 ke depan, pada Minggu (12/01/2025).
Ketua panitia Sumantri, dalam sambutannya menjelaskan kepada warga tata tertib serta cara pencoblosan. Sumantri menyampaikan
rasa terima kasih ke segenap para panitia 5, para Ketua RT, pengurus RW, dan ibu ibu kader yang sudah memberikan bantuan.
Acara di lanjut dengan pemilihan calon ketua RW dengan jumlah 648 warga pemilih. Sampai akhir penghitungan suara, Rojali no urut 02 terpilih kembali menjadi ketua Rw 011 Kayu Besar, Kelurahan Cengkareng Timur, Jakarta Barat secara demokrasi, dengan jumlah peserta pemilih 648 suara, 4 suara dinyatakan tidak sah, no urut 02 Rojali memperoleh 444 suara ,no urut 01 Marzuki memperoleh 200 suara.
Ditempat yang sama Rojali ketua RW terpilih periode 2025-2030 dalam kemenangannya
mengatakan bahwa kemenangannya itu merupakan kemenangan bersama.
“Kemenangan ini kemenangan kita semua, tidak ada dendam diantara kita, mari kita sama-sama bangun kekompakan dan keharmonisan untuk melanjutkan program di lingkungan RW 011. Ujarnya.
“Progam yang akan kita bangun seperti seni budaya, infrastruktur, pelayanan kesehatan, pendidikan, bantuan sosial, bantuan kematian dan santunan anak yatim. Dana serta prioritas untuk program ini akan diatur sesuai anggaran yang tersedia, dengan prioritas utama untuk pendidikan dan sosial,” tutup Rojali.
Acara pemilihan RW 011 berlangsung dengan meriah, lancar, kondusif tanpa ada halangan suatu apapun. Di akhir acara kedua calon saling berjabat tangan.
Turut hadir dalam acara tersebut Lurah Cengkareng Timur, Boy Raya Purba, Sekel Cengkareng Timur Pujowati, Babinkamtibmas Polsek Cengkareng Bripka Muhaeri, FKDM Cengkareng timur, LMK 011 Ahmad Syarif, Pol PP Cengkareng, para Ketua RT 01 – 14 ,tokoh masyarakat, tokoh agama, dan Ibu Ibu Kader PKK, Dawis, Jumantik RW 011.
(Pewarta : Ridwan)